Lifestyle & Sustainability

,

Pernahkah Anda membayangkan bagaimana gaya hidup berkelanjutan dapat menjadi indah seiring dengan dukungan yang kuat bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Indonesia? Di tengah gemuruh globalisasi dan masa depan yang lebih lestari, ada banyak langkah bijak dari Royal Golden Eagle yang patut diacungi jempol serta bisa menjadi inspirasi dalam berbisnis. Melalui inisiatif inspiratif sustianiability,  mereka tidak hanya mendorong keberlanjutan, tetapi juga memberdayakan UMKM di bidang Wastra Nusantara untuk meraih panggung global.  Dengan tekad yang kuat, mari kita bergandengan tangan dalam merajut amsa depan yang berkelanjutan, dimana kearifan lokal memeluk dunia secara berdampingan. 

website APR


Detail demi detail, mari kita telusuri bagaimana langkah kebijakan ini bisa menghasilkan dampak besar bagi masa depan yang lebih terang. Bagaimana Sustainable Living bersama Royal Golden Eagle dengan memberi dukungan penunh pada UMKM Wastra Nusantara untuk menguasai sustainable fashion dunia. 


A SMALL STEPS BUT BIG EFFECTS ON SUSTAINABLE LIVING WITH RGE



 Industri Fast Fashion and Wastra Indonesia


Beberapa Hari yang lalu, saat saya mencari data tentang sustainable living, tampa sengaja melihat talkshow Bank BI tentang UMKM Green sustain and go global yang fokus pada industri wastra Indonesia. Sejujurnya, talkshow itu membuat jiwa tanah air saya tersentil dan tersentuh, bagaimana tidak tersentuh karena orang luar negeri begitu menghargai wastra Indonesia, sedangkan saya masih beranggapan wastra Indonesia seperti kain "penting" yang di simpan di lemari untuk dipakai saat acara-acara penting saja seperti acara kenegaraan atau pesta pernikahan. Talkshow itu membuka wawasan saya terhadap Wastra Indonesia yang ternyata tidak hanya sekedar kain yang di dalam lemari namun mereka sangat luar biasa, bisa dibanggakan , dipakai setiap hari, diwariskan, bisa di ekspor dan terutama bisa sustainable fashion. 


Salah satu prinsip sustainable living saya adalah menggunakan produk ramah lingkungan dan melakukan 3R di rumah. Saya berusaha untuk menggunakan produk-produk yang ramah lingkungan di setiap lini kehidupan saya, termasuk dalam urusan fashion. Saat saya tahu bahwa apa yang kita beli akan dipertanggungjawabkan terhadap Tuhan, termasuk beli baju dan jarang dipakai , itu juga akan dihisab, saat itulah saya benar-benar menahan diri untuk tidak terlalu sering beli baju karena banyak baju saya yang belum saya pakai.  



Belakangan ini, saya juga baru tahu ternyata limbah industri fashion itu merupakan salah satu limbah terbesar dan memberi andil terhadap perubahan iklim global, dan semakin membuat saya berpikir ulang 9x dalam  membeli baju  kecuali saya sudah tidak punya baju lagi.


Perempuan selalu identik dengan fashion, yang  bukan hanya sekadar pakaian, tapi telah menjadi cerminan keunikan dan ekspresi diri bagi setiap perempuan. Dari zaman dahulu hingga saat ini, tren fashion terus berubah seiring evolusi budaya dan tuntutan zaman. Dalam era modern ini, perempuan memiliki kebebasan tak terbatas untuk menjadikan fashion sebagai cara untuk mengartikan kepribadian, aspirasi, dan pernyataan diri. Dari busana sehari-hari hingga busana pesta yang memukau, perempuan telah menunjukkan bagaimana fashion bukan hanya sekadar materi, melainkan seni yang hidup dan bernafas bersama mereka. Termasuk saya, sebagai perempuan selalu tak bisa lepas dari fashion. 


Masalahnya adalah beberapa tahun belakangan ini, saya sudah mulai menerapkan sustainable living dalam hidup saya, berusaha untuk bertanggung jawab terhadap lingkungan sekitar saya agar bisa tetap terjaga dan menjadi warisan terbaik untuk generasi kedepan. Ketika membeli suatu fashion, hal pertama yang saya crosscek adalah apakah produknya ramah lingkungan, dan tidak menggunakan sample hewan, walaupun harganya lebih tinggi dari harga produk biasa, tapi saya tenang dalam memakainya, termasuk dalam membeli baju harus memikirkan dampak lingkungannya, apakah akan saya pakai, atau menuhi lemari saya saja.  


Style saya terhadap fashion lebih condong khas budaya Indonesia yaitu wastra Indonesia seperti kain batik, kain songket, kain ulos dan kain-kain traditional Indonesia. Dari kecil, saya diajarkan bahwa kain songket adalah kain yang penting, wajib ada dalam lemari pakaian dan hanya dipakai saat acara-acara penting seperti wisuda, pernikahan atau acara resmi kenegaraan. Saya ingat, ketika tamat SMA, saya pernah buat baju dari kain songket almh mama saya yang ada di dalam lemari, alhasil saya diomelin sampai saya tamat kuliah, malah sampai usia saya lebih 30 pun tetap kesalahan itu diingat-ingat. Ketika wisuda Sarjana pun saya terpaksa pakai baju yang saya buat itu, emang harus dimodifikasi lagi secara badan saya sedikit berbeda saat SMA. :P


Betapa pentingnya kain songket buat keluarga saya, setiap anak gadis ada kain songket khusus buat mereka ketika menikah nanti atau acara-acara penting lainnya, yang disimpan di lemari dengan menggunakan kapur barus, kalau mau dipakai, harus di cuci tangan untuk menghilangkan bau kapur barus nya. Kalau dipikir-pikir proses mencucinya pun sudah menggunakan air dan sabun yang banyak, yang notabene bisa membuat kain rusak, dan tak bisa dipakai lama. 


Ketika sudah mulai pelan-pelan menerapkan sustainable living, saya mulai sedikit pilih-pilih dalam membeli baju, terutama baju yang ada etnik budaya Indonesia yang ramah lingkungan. Adapun batik kadang dibuat dengan proses yang kurang mempedulikan lingkungan nya. Saya lebih suka beli baju yang mahal tapi awet daripada saya beli baju yang harganya murah dan banyak namun tidak awet. 


Baju yang sudah tidak layak pakai, biasanya dipakai jadi kain lap, trus lama-kelamaan itu di buat dan menjadi limbah yang sangat sulit terurai. Jika kita terlalu sering beli baju demi trend,  baru 4 atau 5 x pakai lalu sobek dan di jadikan kain lap trus di buang, lama kelamaan akan menjadi gunung sampah yang mungkin butuh berabad-abad untuk diurai, dan ini lah yang menjadi penyebab kenaikkan suhu global dan mengakibatkan anomali cuaca, ujung-ujungnya yang sengsara itu manusia juga. 


Dikarenakan kita yang fashionable ini suka beli baju, wajar para industri fashion pun mempercepat semua proses pembuatan baju agar bisa memenuhi permintaan pasar sehingga tidak memperhitungkan lingkungan sekitarnya. Hadirlah "fast fashion" untuk memenuhi permintaan pasar yang cepat namun juga dengan cepat memberikan dampak kenaikkan suhu global.  


Industri fast fashion atau fashion fast adalah suatu model bisnis dalan industri pakaian yang  memiliki banyak model fashion yang diproduksi cepat, trend yang selalu berubah, dan harga yang terjangkau untuk menjawab trend mode terbaru dengan segera. Tujuannya adalah untuk menyediakan pilihan pakaian yang mengikuti tren terbaru dengan harga terjangkau kepada konsumen.


Karakteristik utama dari industri fashion fast meliputi:

1. Mengikuti Perubahan Tren Cepat
Pakaian yang dirilis diikuti tren terbaru, musim, atau gaya mode tertentu. Ini sering kali mengakibatkan perubahan yang cepat dalam gaya dan desain pakaian. Selain itu, distribusi pakaian dari tempat produksi ke konsumen akhir melibatkan transportasi yang memerlukan bahan bakar fosil. Hal ini juga berkontribusi juga pada emisi gas rumah kaca


2. Produksi Massal
Pakaian diproduksi dalam jumlah besar untuk menjaga biaya produksi tetap rendah. Ini sering dilakukan dengan bekerja sama dengan pemasok dan produsen di berbagai negara.


3. Harga  yang Terjangkau
Produk fast fashion biasanya dijual dengan harga yang lebih rendah dibandingkan dengan merek fashion mewah atau desainer untuk mengejar mode terbaru saat ini. 


4. Rotasi Barang yang Cepat
Produk baru terus muncul di rak toko dalam waktu yang relatif singkat, mendorong konsumen untuk selalu mencari pakaian baru. Selain itu karena harga terjangkau, jadi konsumen bisa sering membeli sesuai mode yang ada.


5. Dampak Lingkungan
Model bisnis ini paling sering dikritik karena menghasilkan banyak limbah tekstil, mengandalkan bahan-bahan yang cepat membuat baju usang, dan memiliki dampak lingkungan yang negatif dengan pengguanan bahan-bahan yang kurang bagus. 


6. Kondisi Kerja
Produksi cepat sering mengarah pada tekanan yang lebih besar pada pekerja pabrik dan kondisi kerja yang buruk, terutama di negara-negara dengan regulasi yang lemah. Selain itu, tidak adanya keselamatan kerja bagi pekerja di Industri fashion fast ini, dan juga banyak mengguanakan anak-anak di bawah umur sebagai pekerja mereka karena upah yang bisa ditekan. 


7. Kontroversi Etika
Beberapa merek fast fashion telah dihadapkan pada isu-isu etika terkait dengan hak pekerja, hak cipta, dan praktik perdagangan yang adil.

Industri fast fashion ini terlihat berkembang dan menjanjikan karena perputaran barangnya cepat, namum sadarkah kita ternyata Industri fast fashion ini juga ikut andil dalam perubahan iklim saat ini. 


Ya, industri fashion memiliki andil dalam perubahan iklim dan memiliki dampak yang signifikan terhadap lingkungan. Beberapa dampaknya antara lain:

1. Emisi Gas Rumah Kaca
Proses produksi tekstil dan pakaian, termasuk pembuatan bahan, pewarnaan, dan pengolahan, menghasilkan emisi gas rumah kaca seperti karbon dioksida (CO2) dan metana. Emisi ini berkontribusi pada pemanasan global dan perubahan iklim.


2. Penggunaan Sumber Daya
Produksi pakaian membutuhkan banyak sumber daya alam seperti air, bahan baku serat, dan energi. Penggunaan berlebihan sumber daya ini dapat mengganggu ekosistem dan menyebabkan kelangkaan sumber daya. Selain itu, sebagian industri fast fashion juga banyak menggunakan kulit hewan-hewan sebagai salah satu bahan untukl produk-produk fashon mereka seperti jaket kulit, sepatu, tas, dan aksesori lainnya. Penggunaan kulit hewan dalam industri fashion, terutama jika tidak diatur dengan baik, dapat memiliki dampak negatif pada populasi hewan dan lingkungan.


3. Limbah Tekstil
Industri fashion juga menghasilkan limbah tekstil yang besar, baik dalam bentuk potongan kain yang tidak terpakai maupun pakaian yang tidak lagi digunakan. Limbah ini seringkali berakhir di tempat pembuangan sampah atau dibakar, menyebabkan pencemaran dan kerusakan lingkungan. Pakaian yang dibuang ini sering berakhir di tempat pembuangan sampah, menyebabkan masalah limbah dan kesulitan dalam penguraian bahan tekstil yang umumnya tidak mudah terurai


4. Polusi Air dan Air Limbah Produksi.
Proses pewarnaan dan pengolahan tekstil menggunakan bahan kimia yang dapat mencemari air. Air limbah dari pabrik-pabrik produksi juga dapat mengandung bahan berbahaya dan berdampak buruk pada lingkungan dan kesehatan manusia. Banyak dari bahan berbahaya ini berakhir mencemari air tanah dan sungai, merugikan ekosistem air dan makhluk hidup di dalamnya.


5. Kehidupan Laut
Bahan sintetis seperti polyester melepaskan serat mikroplastik ke lingkungan saat dicuci. Serat ini dapat mencemari perairan dan berdampak negatif pada kehidupan laut. Polyester merupakan bahan baku yang berasal dari fosil. 


6. Kondisi Sosial
Di sepanjang rantai pasokan fashion, terutama di pabrik-pabrik di negara-negara berkembang, sering terdapat kondisi kerja yang buruk dan upah rendah. Hal ini dapat merugikan pekerja dan komunitas setempat.

Seperti yang kita ketahui, Industri fast fashion juga menghasilkan limbah yang tidak sedikit baik itu berupa fisik atau non fisik seperti :

1. Limbah Tekstil dengan bahan kimia yang berbahaya
2. Pembuangan pakaian yang tidak terjual karena sudah tidak sesuai trend fesyen atau tak layak pakai karena menggunakan bahan yang mudah rusak.
3. Pembuangan plastik yang sekali pakai, karena menggunakan packaging yang tidak ramah lingkungan 
4. penggunaan air dan energi yang berlebihan 

Dampak industri fast fashion inilah menjadi salah satu faktor  menyebabkan perubahan iklim yang kian hari kian mengkhawatirkan. Saat ini saja, banyak terjadi anomali cuaca dan menyebabkan bencana, badai tropis, musim kemarau yang tidak terprediksikan sehingga hutan mudah terbakar, udara dan air tanah banyak yang tercemar. Jika tidak diatasi, lama kelamaan membuat bumi kita akan kehilangan oksigen serta makhluk hidup pelan-pelan mulai punah. Saya tidak mau itu terjadi, kasian anak cucu saya nantinya, mereka tidak bisa menghirup udara segar, memandang indahnya bumi atau sekedar berteduh di bawah pohon dari terik matahari. 


Sudah saatnya kita, sebagai konsumen untuk membeli pakaian yang terbuat dari bahan baku dan diproses secara ramah lingkungan sehingga mendorong industri fashion untuk bergerak menuju praktik yang lebih berkelanjutan, seperti produksi berbasis sirkular, penggunaan bahan ramah lingkungan, dan perlindungan hak-hak pekerja. Konsumen juga memiliki peran penting dalam mengurangi dampak perubahan iklim dari industri fashion dengan memilih produk yang lebih bertanggung jawab secara sosial dan ekologis serta mengurangi pembelian impulsif dan limbah tekstil.


Industri Wastra dan Sustainable Fashion 

website APR


Indonesia kaya dengan keanekaragaman budaya termasuk dalam dunia mode yang unik, menarik, dan penuh keindahan keterampilan lokal warisan leluhur, yang disebut sebagai Wastra Nusantra. "Wastra" adalah 
segala bentuk tekstil atau kain yang dibuat dengan berbagai teknik tenun, anyaman, atau rajut. Istilah ini mencakup berbagai jenis kain, seperti kain tradisional, sarung, kain batik, kain songket, kain ulos, dan masih banyak lagi. Wastra sering kali memiliki makna budaya dan sejarah yang mendalam dalam masyarakat, serta dapat mencerminkan kekayaan dan keindahan warisan lokal dalam bentuk seni dan keterampilan tradisional.


Wastra Indonesia merupakan salah satu warisan berupa kerajinan yang secara turun menurun telah mencerminkan kekayaan budaya Indonesia. 


Dalam konteks yang lebih luas, wastra juga dapat mengacu pada seluruh dunia tekstil, termasuk pakaian, kain dekoratif, serta karya seni yang melibatkan bahan-bahan seperti benang, serat alami atau sintetis, dan teknik pembuatan yang khas.


Wastra bukan hanya sekadar bahan atau kain, tetapi juga memuat nilai-nilai sosial, budaya, dan estetika yang terkait dengan daerah asalnya. Karena itu, wastra sering dianggap sebagai bagian penting dari warisan budaya suatu masyarakat.


Saat acara talkshow Bank BI kemarin, saya sadar ternyata wastra Indonesai bisa go global dan sustainable fashion, malah batik yang karean pembuatannya masih menggunakan pewarna kimia bisa di buat dengan menggunakan pewarna alami dan bisa di ekspor. Saya jadi kepikiran, apakah bisa kain batik di Pulau Sumatera go global? 


Dua hari kemarin, saya ikut pelatihan oleh Kemenkop tentang Pelaksanaan Ekspor 2023, saya sempat bertanya bisakah wastra Indonesia terutama batik dari Pulau Sumatera untuk di Ekspor? ternyata bisa dengan salah satu syaratnya harus sustanaible, dan menjadi bagian sustainable fashion. Industri Wastra yang sustainable fashion  sempat menjadi wacana diskusi antara peserta dan narasumber karena kebanyakan UMKM industri wastra masih belum sustainable fashion. 


Padahal wastra Indonesia memiliki potensi yang besar untuk go global atau menjadi dikenal di pasar internasional. Wastra Indonesia memiliki keunikan dan keindahan tersendiri yang diilhami oleh beragam budaya, tradisi, serta kearifan lokal. Beberapa faktor yang dapat mendukung wastra Indonesia untuk go global adalah:

1. Keragaman Budaya Indonesia memiliki lebih dari 17.000 pulau dengan keberagaman budaya, suku, dan etnis yang kaya. Setiap daerah memiliki ciri khas wastra tradisional yang unik, seperti batik, ikat, tenun, songket, dan lain-lain. Keberagaman ini dapat menjadi daya tarik bagi pasar internasional yang mencari produk-produk dengan nilai budaya dan keaslian. Pulau Sumater saja memiliki banyak jenis batik yang unik seperti Batik Basurek dari Propinsi Bengkulu, Batik Keluak Daun Paku dari Sumatera Barat, Batik motif Rencong dari Aceh, dan Batik Siak dari Riau.


2. Desain Kreatif para pengrajin dan desainer Indonesia terus mengembangkan desain baru yang menggabungkan elemen tradisional dengan tren modern. Ini menciptakan produk wastra yang sesuai dengan selera global, menghasilkan kombinasi antara warisan budaya dan mode kontemporer.


3. Kualitas Bahan dan Kerajinan Tangan wastra Indonesia dibuat dengan menggunakan bahan alami seperti katun, sutra, atau serat tumbuhan, serta diolah dengan keterampilan dan kerajinan tangan yang tinggi. Kualitas ini dapat membedakan produk wastra Indonesia dari produk masal yang diproduksi dengan cepat. Malah Batik dari Siak sudah menggunakan bahan yang ramah lingkungan selain pewarna alami. 


4. Pemberdayaan Lokal yang mendukung industri wastra Indonesia dapat membantu pemberdayaan masyarakat lokal, terutama di daerah-daerah pedesaan. Ini dapat berkontribusi pada pembangunan ekonomi lokal dan pelestarian tradisi serta keterampilan tradisional. Pemberdayaan lokal UMKM Industri Wastra bisa kalaboraksi CSR perusahan swasta, pemerintah dan komunitas.  


5. Gerakan Berkelanjutan dan Ethical Fashion. Semakin banyak konsumen internasional yang mencari produk berkelanjutan dan etis, termasuk dalam dunia fashion. Wastra Indonesia, dengan pendekatan produksi yang seringkali ramah lingkungan dan keterlibatan masyarakat lokal, dapat mendapatkan perhatian dari pasar yang semakin peduli terhadap dampak sosial dan lingkungan.


6. Pendidikan dan Pelatihan yang harus ditingkatkan dalam  keterampilan pengrajin, desainer, dan pelaku industri terkait lainnya melalui pendidikan dan pelatihan akan membantu meningkatkan kualitas dan kreativitas produk.


7. Mengadopsi teknologi modern yang ramah lingkungan dalam produksi, pemasaran, dan distribusi dapat membantu memperluas jangkauan produk ke pasar internasional.


Namun, untuk sukses go global, wastra Indonesia perlu mengatasi tantangan seperti meningkatkan  standar kualitas, distribusi yang ramah lingkungan, pemasaran, serta pemahaman akan selera dan tren global tampa harus mengorbankan lingkungan  Kolaborasi antara pemerintah, sektor swasta, desainer, pengusaha, dan komunitas lokal juga sangat penting dalam mendukung perkembangan wastra Indonesia di pasar internasional. 



Industri wastra berkelanjutan  atau sustainable fashion memiliki banyak manfaat positif, baik dari segi lingkungan, sosial, maupun ekonomi. Berikut adalah beberapa manfaat utama dari industri wastra berkelanjutan:


Pengurangan Dampak Lingkungan
Industri wastra berkelanjutan berfokus pada penggunaan bahan-bahan ramah lingkungan, proses produksi yang lebih efisien dalam penggunaan energi dan air, serta pengurangan limbah. Hal ini membantu mengurangi emisi gas rumah kaca, penggunaan sumber daya alam, dan polusi lingkungan yang dihasilkan oleh industri fashion konvensional.


Pemberdayaan Ekonomi Lokal 
Produksi wastra berkelanjutan sering kali melibatkan komunitas lokal, terutama UMKM dan pengrajin tradisional. Ini dapat membantu meningkatkan pendapatan dan pemberdayaan ekonomi lokal, serta mendukung pelestarian warisan budaya.

Penyediaan Pekerjaan yang Layak
Industri wastra berkelanjutan cenderung mengedepankan kondisi kerja yang adil dan aman bagi pekerja. Hal ini melibatkan penghormatan terhadap hak buruh, pembayaran upah yang layak, dan lingkungan kerja yang sehat.


Pelestarian Budaya
Industri wastra berkelanjutan dapat mendukung pelestarian seni dan tradisi tenun serta motif lokal. Ini membantu melestarikan warisan budaya dan menghormati kearifan lokal.


Kreativitas dan Inovasi
Fokus pada praktik berkelanjutan mendorong inovasi dalam desain, produksi, dan material. Pengembangan bahan ramah lingkungan dan pendekatan desain yang inovatif dapat menghasilkan produk-produk yang unik dan menarik.


Kesadaran Konsumen
Industri wastra berkelanjutan dapat membantu meningkatkan kesadaran konsumen tentang dampak fashion terhadap lingkungan dan masyarakat. Ini mendorong pola konsumsi yang lebih bertanggung jawab.


Pengurangan Limbah Tekstil
Prinsip-prinsip berkelanjutan seperti mendaur ulang dan memperpanjang masa pakai pakaian dapat membantu mengurangi jumlah limbah tekstil yang dibuang ke tempat pembuangan sampah.


Kolaborasi Global 
Industri wastra berkelanjutan sering menginspirasi kerja sama lintas negara dan kolaborasi global untuk mencari solusi atas masalah lingkungan dan sosial yang dihadapi industri fashion.


Pengembangan Produk Inovatif
Fokus pada bahan ramah lingkungan dan proses produksi yang lebih baik dapat mendorong pengembangan produk yang inovatif dan lebih berkelanjutan, seperti pakaian ramah lingkungan dan teknologi tekstil baru.


Mudah untuk mendapatkan Pendanaan dan Investor 
UMKM industri wastra yang sustainable akan lebih mudah mendapatkan investor, modal tambahan atau mitra untuk pengembangan bisnis mereka. Seperti APR yang membantu UMKM Siak dalam pengembangan batik Seruni, Siak yang sudah menggunakan bahan sustainable fashion.

Industri wastra berkelanjutan memiliki potensi untuk menciptakan dampak positif yang luas, baik bagi lingkungan, masyarakat, maupun ekonomi secara keseluruhan.


Ciri-Ciri Industri Wastra yang Sustanaible Fashion

1. Menggunakan Bahan Berkelanjutan
Memilih bahan baku yang ramah lingkungan dan berkelanjutan adalah salah satu elemen kunci dalam sustainable fashion. Ini dapat mencakup penggunaan serat organik (seperti kapas organik, rami, dan wol organik), serat daur ulang, serta bahan alternatif seperti  Rayon Viscosa yang terbuat dari kayu selulosa, serat alami yang sama sekali tidak mengandung plastik dan mudah terurai. Menggunakan bahan baku yang bekelanjutan yang bahan baku itu juga diproses secara sustainable. Dari awal mula sudah sustainable sampai ke tangan konsumen pun akan tetap sustainable, itu akan mengurangi limbah Industri.


2. Pengurangan Limbah
Industri berkelanjutan berusaha untuk mengurangi limbah produksi. Ini termasuk menghindari limbah bahan mentah, mendaur ulang limbah produksi, dan merancang produk agar menghasilkan sedikit sampah mungkin selama produksi dan penggunaan. Seperti menggunakan energi alternatif dalam produksi. 


3. Penggunaan Energi dan Air
Produsen berkelanjutan berusaha untuk mengurangi konsumsi energi dan air selama semua tahap produksi. Menggunakan energi terbarukan dan teknologi hemat energi, serta mengelola limbah cair dengan baik, adalah aspek penting dalam mencapai tujuan ini.


4. Kondisi Kerja yang Adil
Aspek sosial juga penting dalam sustainable fashion. Ini mencakup memberikan kondisi kerja yang adil bagi pekerja, membayar upah yang layak, serta menghindari eksploitasi dan pekerja anak.


5. Pengurangan Penggunaan Bahan Kimia Berbahaya
Industri berkelanjutan berusaha untuk membatasi penggunaan bahan kimia berbahaya dalam proses produksi dan pewarnaan. Memilih pewarnaan yang ramah lingkungan dan metode produksi yang lebih aman adalah bagian dari pendekatan ini.


6. Pengurangan Konsumsi Air dan Pewarnaan Berkelanjutan
Pewarnaan tekstil tradisional dapat menghasilkan polusi air yang signifikan. Industri berkelanjutan berusaha untuk mengadopsi metode pewarnaan yang lebih ramah lingkungan, seperti pewarnaan air yang lebih efisien dan penggunaan teknik pewarnaan alami.


7. Desain Berkelanjutan
Merancang produk dengan masa pakai yang lebih panjang dan fungsionalitas yang lebih baik adalah prinsip berkelanjutan. Ini dapat mencakup desain yang modular atau dapat diubah, memungkinkan produk untuk di-repurpose, serta menggunakan gaya yang abadi untuk menghindari tren cepat usang.


8. Transparansi dan Edukasi Konsumen
Industri berkelanjutan menekankan pada transparansi dalam rantai pasok dan memberikan informasi kepada konsumen tentang bahan, proses produksi, dan dampak lingkungan dari produk mereka. Edukasi konsumen mengenai pentingnya berbelanja secara berkelanjutan juga menjadi fokus.


9. Daur Ulang dan Pemulihan Produk
Industri berkelanjutan mendorong praktik daur ulang dan pemulihan produk, seperti program pengumpulan dan daur ulang pakaian yang sudah tidak terpakai.

10. Inovasi Teknologi dan Material
Terus mencari solusi inovatif untuk mengurangi dampak lingkungan adalah salah satu ciri utama industri wastra berkelanjutan. Ini melibatkan pengembangan teknologi baru, material alternatif, dan proses produksi yang lebih ramah lingkungan.


Seperti yang kita ketahui di atas, salah satu hal penting dalam Industri Wastra yang sustainable fashion adalah menggunakan bahan baku yang berkelanjutan, dimana bahan baku yang mudah terurai, ramah lingkungan dan yang paling utama adalah dari awal proses pembuatan bahan baku itu hingga sampai ke UMKM industri wastra  harus sudah menganut prinsip Sustainable. 


APR, Sustainable Fashion, & Industri Wastra


Dibawah ini ada beberapa nama jenis kain yang bisa digunakan dalam  sustianable fashion : 
1. Serat Organik seperti kapas organik dan rami
2. Serat Daur Ulang
3.Rayon Viskosa APR dari serat selulosa yang diproduksi secara sustainable
4. Tencel  
5. Wol Organik
6. Serat Alami
7. linen
8. Hemp yang terbuat dari tumbuhan Cannabis.
9. Silk atau Sutera

namun, tidak semua jenis kain yang sustainable fashion bisa digunakan dalam industri wastra karena Wastra terutama batik proses produksinya sangat rumit, membutuhkan keterampilan dan perhatian terhadap detail. Industri Wastra memerlukan kerja keras dan ketelitian pada setiap proses produksinya untuk memastikan terciptanya kain-kain tradistional Indonesia yang indah dan mempunyai nilai yang tinggi. Selain itu, Proses dalam pembuatan wastra sangat jarang menggunakan mesin, biasanya seniman wastra Indonesia melakukan secara manual untuk memberikan sentuhan seni, keuniikan, ciri khas tertentu yang tidak dapat ditiru, dan menjadi warisan budaya Indonesia.


Salah satu bahan kain yang bisa dan sangat rekomendasi digunakan dalam industri wastra adalah Rayon Viscose yang di produksi oleh Asia Pacific Rayon (APR).


Asia Pacific Rayon adalah produsen viskosa pertama yang terintegrasi di Asia dari perkebunan hingga serat Viscose. Pabrik APR berkapasitas 300.000 ton yang terletak di Pangkalan Kerinci dengan Asia Pacific Resources Internasional Limited (APRIL). 


APR menghasilakan rayon viskosa yang mudah terurai dan sangat rekomendasi digunakan dalam produk tekstil, karena dari proses awal mula tanam sampai produksi dan distribusi menggunakan konsep sustainability. 


Serat Viskose rayon dari kebun pembibitan yang ditanam, lalu diteruskan untuk pembuatan bahan baku kayu yang kemudian diproses menjadi bahan pakaian yang dijual ke pelanggan. 


APR adalah salah satu perusahan yang dikelola oleh RGE. yang didirikan oleh Sukanto Tanoto pada tahun 1973. 

RGE mengelolah  sekelompok perusahaan manufaktur global berbasis sumber daya alam dengan fokus pada pengembangan sumber daya, pemanenan yang berkelanjutan, hingga pengelolahan produk yang bernilai tinggi, berkualitas dan ramah lingkungan. 

Visi perusahaan RGE adalah menjadi salah satu Perusahan berbasis sumber daya alam berkelanjutan terbesar dan terbaik, senantiasa menciptakan manfaat untuk masyarakat, negara, iklim, pelanggan, dan perusahaan."

 

Visi APR 
Untuk menjadi produsen rayon viskosa yang bertanggung jawab dan efisien berkelas dunia , menciptakan nilai bagi Masayarakat, Negara, Iklim, Pelanggan, dan Perusahaan 



RGE adalah perusahan yang berbasis sumber daya alam yang berkelanjutan terbesar dan terbaik sehinggan APR yang berada dalam perusahan RGE pun memiliki komitmen APR 2030 untuk mencapai dampak terukur dan positif terhadap iklim, masyarakat, dan manusia. 
website APR



APR menegedepankan produksi serat Viskosa bersih yang menggunakan bubur kayu berbahan alami terbarukan dengan sertifikasi sustainable, sehinnga fesyen berkelanjutan pun bisa diakses oleh konsumen dimana pun terutama untuk industri wastra. Serat viskose telah diproduksi oleh APR secara terintegrasi dan berkelanjutan, hal itu dibuktikan banyaknya sertifikasi yang didapat APR dan pemasoknya APRIL GROUP baik sertifikasi secara nasional dan internasional.

 

"Selain itu serat viskose juga sudah di ekspor ke berbagai negara, hal ini bisa mempermudahkan industri wastra untuk mengekspor produk mereka karena bahan baku yang mereka pakai sudah tersertifikasi ASAL MENGGUNAKAN BAHAN SERAT VISKOSE ASIA PACIFIC RAYON (APR) "

APR memproduksi viskose rayon yang memang sangat cocok sekali untuk dipakai ke modest fashion dalam sustainable fashion. Produksi APR dibuat dengan berkualitas baik hingga bisa bertahan lama, nyaman dipakai, dan fashionable sehingga konsumen tidak perlu sering membeli. 


Sertifikasi yang sudah di dapat oleh APR adalah 




Sertifikasi diatas membuktikan bahwa APR memahami keberlanjutan tidak akan bisa berjalan tanpa transparansi tentang keberlanjutan itu sendiri secara terbuka. Keberlanjutan dan transparansi diperlukan untuk perbaikkan teru-menerus dalam proses manufaktur yang bertanggung jawab.  APR 2030 adalah komitmen APR untuk menjadi produsen rayon viskosa terkemuka yang bertanggung jawab dan mendukung penuh sustainable fashion agar bumi bisa bernafas lebih baik lagi di masa mendatang. 


APR MITRA STRATEGIS BAGI INDUSTRI WASTRA GO GREEN & GO GLOBAL.


Saat ini dunia sedang fokus untuk mengatasi perubahan iklim yang tidak biasa dengan gencar mempromosikan untuk sustainable living, termasuk sustainable fashion. Banyak konsumen luar yang mencari produk yang sustainable, malah ada beberapa negara Eropa dan Asia sudah memperlakukan produk yang sustainable dan memilki sertifikasi sustainable. 


Para pelaku industri wastra harus melihat peluang ini untuk memperkenalkan produk-produk mereka ke luar negeri, membumikan Wastra Nusantara di dunia, salah satunya menggunakan produk APR sebagai bahan baku yang sustainable. Untuk produk, sudah ada APR dengan sertifikasinya, tinggal fokus untuk  produksi secara sustainable, dan untuk packaging ada APRIL GROUP yang menyediakan packaging kertas yang sustainable dan bisa upcycle paper. Peluang ekspor Industri Wastra itu sangat besar sekali apalagi kalau bahan yang dibuat dari awal proses sudah sustainaible dan dipackaging secara sustainable, dan jadilah Wastra Indonesia yang sustainable fashion adalah kunci Indonesia memenagkan pasar fesyen dunia terutama fesyen muslim dunia. 


Ada beberapa designer terkenal Indonesia dan UMKM industri wastra  yang sudah berkalaborasi bersama APR yaitu :


 "Sustainable fashion adalah kami. APR, ecoprint. Karena dengan ecoprint sendiri sudah eco friendly dan pastinya sustainable fashion. Dari kain yang kami gunakan yaitu kain dari serat kayu eukaliptus produksi dari APR. Proses yang kami lakukan pun sangat peduli terhadap lingkungan karena bisa dikatakan tanpa limbah, tanpa sampah.” Inen Kurnia dari Inen Signature

“Koleksi kami kali ini mengusung judul ‘Tanjung’. Tanjung itu adalah kembang tanjung alias truntum. Truntum itu adalah motif klasik yang berasal dari Tanah Jawa. Kali ini spesial dari dukungan APR yang memiliki kain denim yang sangat sustainable bagi kami karena berasal dari bahan viscos. Kami mentransformasi wastra kali ini. Biasanya wastra ada di bahan katun atau viscose lainnya. Tapi, kami baru pertama kali mencoba dan berhasil membuat dan mentransformasi wastra di atas kain denim,” Yuliana Fitri dari Aruna Creative 
 
“Cocok sekali, selaras dengan sustainable fashion. Perajin itu selalu membatik batik tulis. Jadi, batik yang sesungguhnya bukan tekstil bermotif batik tapi benar-benar diproduksi dengan tradisional, bahan viskosa dari APR sangat nyaman dipakai dan cocok dikombinasikan dengan batik Mega Mendung sendiri yang filosofinya  itu menyejukkan ” jelas Selly Giovani dari BT Batik Trusmi.
photo: Highlid.id


“Untuk ibu-ibu menyusui membutuhkan bahan dengan kualitas paling nyaman. Viscose rayon dari APR ini cocok sekali dengan koleksi kita. Kita mau memenuhi kebutuhan wanita menyusui di Indonesia untuk berpenampilan yang ready-to-go tapi tetap terlihat elegan, anggun, tapi tidak meninggalkan rasa nyaman. Karena wanita menyusui itu aktivitasnya akan lebih ekstra,” Fanny Octaviani dari Gamaleea



Biasanya batik RBA dibeli pelanggan untuk dipakai sebagai seragam kerja atau baju pesta di daerah, namun kerjasama APR membuat kain batik kami tampil jauh lebih bernilai dalam fashion,” Ade Irmawani, Koordinator RBA (Rumah Batik Andalan) Riau

Hal diatas membuktikan bahwa Asia Pacific Rayon (APR) telah menjadi mitra penting dalam mendukung upaya industri fashion untuk bergerak menuju praktik yang lebih berkelanjutan dari segi lingkungan (go green) dan ekspansi internasional (go global).


APR telah mengembangkan jaringan dan strategi ekspansi ke pasar internasional. Ini berarti produk-produk berkelanjutan yang menggunakan serat viscose dari APR dapat diakses dan dijual di berbagai negara, memperluas dampak dan jangkauan dari upaya berkelanjutan.


1. **Penyediaan Bahan Berkelanjutan**: APR dapat menyediakan serat viscose yang dihasilkan dengan metode yang lebih berkelanjutan. Ini memungkinkan merek fashion untuk menggunakan bahan yang lebih ramah lingkungan dalam produksi mereka.

2. **Kolaborasi dalam Inovasi**: APR dan merek-merek fashion dapat bekerja sama dalam mengembangkan teknologi dan material inovatif yang lebih ramah lingkungan. Kolaborasi semacam ini dapat menghasilkan produk dengan dampak lingkungan yang lebih rendah.

3. **Memenuhi Permintaan Konsumen**: Konsumen semakin mencari produk berkelanjutan. Merek fashion yang bermitra dengan APR dapat memenuhi permintaan konsumen untuk produk yang lebih ramah lingkungan.

4. **Transparansi dan Sertifikasi**: APR dapat membantu merek fashion dalam memperkuat transparansi rantai pasok mereka dengan memberikan informasi yang jelas tentang bahan baku mereka. APR juga dapat memiliki sertifikasi atau label berkelanjutan yang dapat memberikan keyakinan kepada konsumen.

5. **Pemasaran Berkelanjutan**: Kerja sama dengan APR dapat membantu merek fashion membangun citra berkelanjutan dan meningkatkan kesadaran tentang komitmen mereka terhadap lingkungan. Hal ini dapat menjadi bagian dari strategi pemasaran mereka.



So, apalagi yang harus kita tunggu, saatnya Industri wastra go global dan Sustainable Fashion bersama APR, sehingga menguasai fashion dunia, dan saya pun bisa menerapkan sustainable fashion dalam konsep sustainable living saya. Yuk SUSTAINABLE LIVING BERSMA RGE. 









-------------------------------------------------------------------------------------
Sumber bacaan :

https://www.sateri.com/about-royal-golden-eagle-rge/
https://www.aprayon.com/en/media-english/articles/why-viscose-fabric-is-the-future-of-the-fashion-industry/
https://www.aprayon.com/en/media-english/articles/what-is-sustainable-fashion/

https://highlight.id/desainer-gunakan-bahan-ramah-lingkungan-asiaa-pacific-rayon-apr-di-muslim-fashion-festival-muffest/














,

 

"Hidup ini apapun itu, hadapi saja, dan nikmati semua prosesnya"

Salah satu pesan almh nenek saya tentang kehidupan, dan ternyata benar-benar terbukti disaat kita dihadapi banyak kejutan yang diberikan kehidupan kepada kita, dan  YA HADAPI SAJA. 



Pesan Nenek saya inilah yang menjadi dasar slogan kehidupan saya :

"EVERYTHING IS POSSIBLE IF YOU BELIVE IN GOD, DO YOUR BEST AND BE HAPPY" 

-DEWI S-



Bulan Agustus ini adalah bulan yang crowded buat saya, riweh dan penuh dengan emosional yang seperti roler coaster. 


Lagi asyik-asyiknya :

1. Belajar Online lewat zoom selama 5 hari berturut-turut

2. Menulis blog untuk ikut lomba blog yang selesai tanggal 31 Agustus 2023

3. Edit tulisan artikel untuk kerjaan freelancer saya

4. Mulai belajar nulis novel di website novel

5. ngerjain tugas zoom 

Heh malah banyak yang curhat tentang satu circle ..ga satu orang malah lebih dari 3 orang...yang mau tak mau jadi ingin buat jawabannya di blog, jadi kalau ada yang nanya..tinggal kasih blog ini...simple khan Hahahaha


Mari kita menjawab semua pertanyaan dari beberapa teman yang saya tak mau sebutkan namanya, dan semoga jawaban ini juga relate dengan pertanyaan teman-teman saya selama 5 bulan belakangan ini yang saya ingat. Urutan pertanyaan itu sesuai yang saya ingat saja yaa. malas ngecek wa lagi. Biar ga kepikiran ma saya saat menulis lomba blog. 


Dan tolong diingat bahwa Jawaban ini bukan jawaban mutlak, tapi ini adalah jawaban saya yang berusaha untuk positif thinking. 


1. Mba dewi, bagaimana menghadapi orang yang bermuka dua? 


( Tinggal pilih, mau menghadapi muka yang depan atau muka yang belakang? :P . ) 


kita harus tahu dulu mengapa dia seperti itu, apa motivasinya? , dan kalaupun itu ga ada berhubungan dengan kamu, ya cuekin saja dan hindari. 


Kita boleh berteman dengan siapa saja, tapi kita harus memilih sahabat atau circle yang dekat dengan kita, karena itu akan mempengaruhi hidup mu 5 tahun lagi. 


Sejujurnya, jika saya tidak punya sahabat-sahabat saya selama 5 tahun ini, mungkin saya tidak kuat menghadapi kejutan-kejutan yang diberikan kehidupan buat saya. 


Namun, jika ternyata kamu pun kena imbas  gara-gara dia yang bermuka dua, yo wes Hadapi Saja dan Nikmatin Prosesnya. Jadikan apa yang terjadi sebagai pengalaman hidup. 


Saya juga pernah mengalami hal itu, dulu saya pikir teman saya ini berpikiran terbuka, asyik, lihat di medsos kayaknya bagus, pas bicara keren dah orangnya ternyata...Bisa menusuk dari belakang juga ya hahaha dan itu membuat saya memprotect diri untuk tidak terlalu dekat dengan teman saya itu...


Masih berteman mba dewi? masih lah..tapi ga tahu dia ya...dan saya ga terlalu peduli. hahahhaha. Setiap ketemu ya sapa sajalah. 


2. Mba dew, saya di blokir di dunia maya dan telpon ma teman satu circle, dan alasannya karena beda prinsip dan pandangan? 


Hah? ya Blokir balik lah. wkwkwkw ga lah ...

Setahu saya kalau Blokir itu ada dua penyebabnya:

- Dia ga mau berteman dengan kita, ya berteman dengan siapa yang mau saja neng....

- Mungkin kita ga seide ma dia, ah entahlah...


Ini zaman udah digitalisasi, kenapa sih pada masih main blokir-blokiran antar teman.   

eh ...tapi saya pernah di blokir ma seorang cowok dari Korea, bisa baca tulisan saya tentang dia di "Assalamualaikum LJ". Beneran di blokir dan itu membuat saya kesal pingin ngomel tapi ga bisa karena saya khan di blokir dia.  Lalu buat tulisan blog dan share di IG saya.  


Hanya gara-gara saya mengatakan dia seperti pakai lipstik di photonya dia, wuih langsung dia marah dan blokir saya. cemen bangaet dia jadi cowok, sensitif ga jelas wkwkwk tapi saya juga salah sih , hobinya nyeletuk dan nyindirin semua photo dia ...


Karena ini cowok sangat  special for me, jadi agak baper ketika di blokir ma LJ, sampai buat blog 2 artikel, dan akhirnya harus melepas dia termasuk saya blokir balik orangnya hahahahah eh 3 bulan yang lalu dia add saya di akun private saya.


Namun kata teman saya, gara-gara saya share tentang pemblokiran ini, jd ada juga teman saya yang baper, malah blokir saya di satu medsos saya, saya tahu di blokir itupun dari teman saya itu. ga tahu apa alasannya dan saya juga ga mau tahu  wkwkkwwk


Ketika kamu di blokir oleh teman satu komunitas, atau satu circle ya sudah, ga usah baper, ga usah mikir yang aneh-aneh. 

itu khan media sosial dia, 

mau berteman ma siapa saja khan urusan dia 

mau blokir siapa saja ya urusan dia

ngapain dirimu yang baper? wkwkwkkwkw 


kalau ketemu ya sapa, kalau dicuekin ya balas cuekin lagi

Intinya adalah, Kamu adalah seseorang yang beharga buat dirimu sendiri, anak yang beharga buat ayah dan ibu mu, seorang ibu atau ayah yang beharga buat anak-anak mu. Kenapa kamu harus pusing dengan dia yang blokir kamu? emang siapa dia? 


kamu di blokir karena dianggap bukan siapa-siapa,....so biarkan saja, dan balas blokir lagi kalau itu bisa membuat kamu puas...tapi ini saya lakukan jika dia special buat saya, jika tidak ya, masa bodoh di blokir wkwkkwkw


Tapi gak hanya satu cowok sih yang begitu, ada juga cerita sahabat saya yang teman dalam satu komunitas beliau, cowok, hobinya ngeblokir medsos atau wa, trus buka lagi, ntar kalau ngamuk ma sahabat saya itu, blokir lagi...lucuuu sampai saya bilang, jadi cowok jangan cemen lah!


So ketika ada orang yang kamu kenal , memblokir media sosial mu,  ya hadapi saja lah dan biarkan saja. 



3. Mba dewi maaf, kenapa komunitas yang mba dewi aktif tidak mau kerjasama dengan komunitas kami?


(ini adalah pertanyaan yang terbaru, baru sekitar bulan agustus ini pertayaannya) 


Komunitas mana ya kakak? karena saya aktif di beberapa komunitas yang ada di kota ini, dan setahu saya semua komunitas yang saya jadi membernya dan aktif mau kok bekerjasama antar komunitas. Mungkin ga sesuai segmennya kali ya..atau level nya kali ya? 


Semua komunitas yang saya jd member di dalamnya, mau bekerjasama dengan komunitas lainnya, dengan pemerintah atau pihak swasta selama itu bisa memberikan dampak kebermanfaatan untuk orang banyak. 


Ajukan lagi kakak untuk jalin kerjasamanya, atau tunggu kami hadir dengan mengundang komunitas kakak untuk saling bekerjasama (Opsss siapa saya ya? hanya member biasa), tapi tenang kakak,  rasanya di zaman sekarang kita ga bisa berdiri sendiri..butuh kerjasama dengan banyak pihak. Maafkan jika selama ini sikap kami mungkin memberi signal menolak, padahal kami sangat suka bekerjasama. 



4. Mba dewi, kok percaya diri ya ditengah sindiran orang di status mereka di media sosial tentang mba dewi?


Emang ada nama saya ya di sana? kalau ga ya biarkan saja.. 


Dulu, sebelum saya dekat dengan sahabat-sahabat saya sekarang ini,  saya baperan bangettttttt, ada yang buat status dan ternyata nyindir saya (karena pakai kalimat yang saya pakai di status medsos saya) , saya balas nyindir lagi, dan bawaanya baper, cemen, pokoknya wajib balas. dan akhirnya saling balas sindir menyindir sampai komunitas saya pun kena imbasnya, dan itu menyadarkan saya bahwa saya juga salah kenapa ikut membalas sindiran orang. 


Sekarang, ternyata kalau ga suka ma seseorang masih ya buat status sindiran, dan saya tahu gara-gara sesuatu, orang beranggapan bahawa saya ikut campur, mau jabatan dan sebagainya. 


Saya ingin membalas mereka yang menyindir saya, tapi saya ingat pesan guru saya, Pak Mo, semoga Allah memberikan kesehatan dan kebahagiaan buat beliau,  dan sahabat saya , Mba dwi, semoga Allah SWT memberikan kesehatan, keberlimpahan dan kebahagiaan untuk mba ku itu. 


"Media sosial buat kerja, buat cari uang, jangan pernah dibuat untuk menyindir seseorang atau membalas tulisan seseorang, tapi gunakan untuk promosi"



Kalau kamu ga puas, Hadapi mereka dan tanya emang ada masalah apa sampai buat tulisan sindiran, tapi ya itu buang-buang energi karena ujung-ujung nya kamu yang akan di bilang BAPER! 


Alhamdullillah, saya sudah malas buat status sindiran apapun itu, karena ya Media sosial saya adalah tempat saya mencari cuan, bukan tempat menyindir orang yang tak suka saya. Mau baik seperti apapun kita, kalau orang tidak suka atau iri ya tetap tidak akan suka. Mau kita benar-benar ingin membantu kemajuan satu organisasi, kalau mereka tak suka tetap akan beranggapan kamu ingin menguasai organisasi itu, ada maksud terhadap organisasi itu. So, kita tidak bisa menyenangkan semua orang terutama yang tak suka kita.   


Oh ya, kemarin-kemarin sempat saya bad mood terhadap keputusan organisasi yang saya gabung, Ketika saya protes dicuekin trus di tambah lagi ada yang nulis status kata sindiran tentang saya, dan sebagainya.., Pokoknya kesal banget karena sebelum itu menurut saya sikap mereka kurang etis dalam organisasi , tapi ya gitu deh dianggap ga penting, trus dianggap yang bersalah padahal saya ga ngapa-ngapain, buat status balasan pun juga enggak, apalagi ada yang bilang ini pasti campur tangan mba dewi sehingga dia jadi ketua... Demi allah, saya mah ga ad ikut campur, tapi tetap kena tuduh hahahhaha , hingga kekesalan saya tersampaikan juga pada mentor bisnis sekaligus guru saya , jawaban beliau sungguh ngejeleb....aku pun mennagisssss tertunduk malu



"Selagi ga ada nama kamu ditulis dalam status itu, jangan pernah beranggapan tulisan itu untuk kamu. Walaupun kamu merasakannya itu untuk kamu, ya cuekin...anggap saja itu untuk intropeksi diri."


"Dan, kalaupun keputusan organisasi mu itu membuat kamu marah dan kesal, bukan urusan mu karena kamu bukan siapa-siapa di sana, Jangan sombong dengan status mu sebagai inisiator komunitas itu, dimata mereka yang tidak suka kamu, ya Ga ada artinya itu. Biarkan saja! biarkan waktu yang membuktikan siapa mereka, siapa kamu."


"Sekarang fokus dengan dirimu sendiri, kehidupan mu saja sudah penuh kejutan, ga perlu ngurus kalimat status , atau keputusan yang membuat kamu kecewa, orang bisa berubah ketika mereka butuh pengakuan, apakah kamu juga ingin pengakuan? apakah kamu juga ingin jabatan sehingga dianggap orang penting disana? kalau iya ..kasih tahu mereka. Jika tidak, jangan banyak baper yang ga jelas, kerjakan yang bisa kamu kerjakan ditempat yang menghargai kamu. Ingat jangan sok menawarkan bantuan padahal mereka ga butuh bantuan kamu. Jika mereka minta bantuan, ya bantu. Jika tidak ya sudah, mereka lebih bagus dari kamu! Terima keputusan itu, dan hargai itu. cuekin yang bukan urusan kamu, fokus dengan apa yang harus lakukan untuk hidupmu"



"Kamu ga perlu memaksa mereka minta maaf pada mu, bukan urusan mu. Maafkan dirimu yang berpikiran picik, maafkan mereka , dan biarkan mereka berpikir dan bersikap sesuka mereka. itu urusan mereka dengan tuhannya. Ingat, sekecil apapun itu yang kamu lakukan baik atau buruk tetap akan kembali kepada kamu! Pantesan sekarang rezeki mu biasa-biasa saja, wong otak mu meribetkan diri mu"


Asli saya nangis, merasa bersalah buat diri sendiri, terlalu menganggap semua orang membutuhkan saya....maluuuuuuuu banget. Sengaja tulis di sini karena pengingat buat diri saya!!!!!!!!!!!!!!! 


Jadi sekarang saya hanya hadapi saja sampai batas mana itu harus dihadapi, dan nikmati prosesnya. Kalau orang beranggapan ini dan itu tentang saya,  "mba ini mau jabatan dan sebagainya" ..biarkan saja anggap saja saya butuh pahala dari teman-teman saya. :P




5. Mba dewi ..bagaimana menghadapi orang yang sombong,    mentang-mentang dia punya jabatan di satu organisasi trus  soknya kebanyakan


Wah jangan-jangan ini saya mbaaa, khan kadang suka sok nya kebanyakan, sok tahu, sok ngerti, dan sok penting :P padahal ya gitu emang bener deh wkwkwkkw. 


ya biarkan saja lah, mungkin ini suatu prestise buat mereka, hargai sajalah kinerja mereka. akui sajalah. setiap manusia selalu butuh pengakuan , termasuk saya juga begitu, tapi saya lebih condong butuh duit daripada diakui ini dan itu hahahhaha. Diakui KARENA sebuah hasil jerih payah itu penting, tapi mendapatkan duit itu lebih urgent. :p


Komunitas itu ada untuk memberikan kebermanfaatan positif buat membernya dan sekitarnya! bukan buat gaya-gayaan atau sok-sok an. Jangan niru saya yang selama ini ngerasa saya penting karena saya inisiator ini dan itu....Orang suka akan menghargai kamu, orang ga suka ya biasa saja malah sesuatu yang org ga mesti tahu kamu siapa. jadi jangan berharap  setiap upaya kita harus diakui manusia..cukup Allah Yang tahu seberapa besar perjuangan mu, dan nikmati saja prosesnya, karena pengalaman orang berbeda-beda.  


Masih banyak pertanyaan lainnya, tapi cukup sampai di sini ya, saya mau lanjut buat kerjaan saya. Nanti kita sambung lagi saat saya sudah selesai nulis kerjaan saya. 


Intinya apapun yang kau rasakan saat berorganisasi, jadikan pengalaman tersendiri, kurangi Baper, kurangi Cemen, kurangi merasa diri  karena saya  makanya organisasi  bisa begini dan begini. NO....


Perbanyak belajar, action, dan upgrade diri serta bisnis mu. BIARKAN SAJA MEREKA DENGAN DIRI MEREKA SENDIRI, KAMU FOKUS DENGAN DIRIMU DAN KEBERMANFATAN KAMU BUAT SEKITAR MU!


happy day and having fun 

,

 Dirgahayu REPUBLIK INDONESIA KE 78 

TERUSLAH MELAJU UNTUK INDONESIA MAJU




Tahukah kamu, dunia bisnis saat ini, sedang mengalami perubahan besar-besaran yang mengacu pada keberlanjutan dan go digital? Nah, UMKM juga perlu ikut merapat ke arah yang lebih modern dan ramah lingkungan, lho! Mengapa? Begini, dengan bertransformasi digital dan go green, UMKM bisa sejajar dengan tren global dan tetap menjaga kelestarian bumi. Royal Golden Eagle (RGE) bisa menjadi contoh inspirasi UMKM untuk go green. Mereka tidak hanya berhasil mengembangkan bisnisnya secara berkelanjutan, tapi juga berperan dalam melestarikan lingkungan. Kalau UMKM kita bisa belajar dari RGE, peluang untuk bertahan dan bahkan merambah pasar global akan makin terbuka lebar. 


source; RGE website



Coba bayangkan, dengan bertransformasi digital, UMKM bisa melompati batasan geografis dan memperluas jangkauan pasar. Ini artinya, produk yang tadinya hanya dikenal di lingkungan sekitar, bisa merambah ke pasar nasional bahkan internasional. Nah, RGE sudah membuktikan hal ini. Dengan menerapkan praktik bisnis berkelanjutan, Royal Golden Eagle menginspirasi UMKM untuk menanamkan nilai-nilai lingkungan dalam bisnis. Jadi, UMKM bisa membangun reputasi yang positif dan menarik bagi konsumen yang peduli lingkungan. Sustain and Go Green; Inspirasi RGE untuk UMKM Go Global!.




Oh, dan jangan khawatir soal biaya! Transformasi ini justru bisa membuat hemat operasional dalam jangka panjang. Beralih ke teknologi digital bisa memangkas biaya operasional dan mempercepat proses bisnis. Sedangkan praktik go green, seperti penggunaan bahan ramah lingkungan, bisa menurunkan biaya produksi dan menghemat sumber daya. Ingat, RGE berhasil menciptakan model bisnis berkelanjutan yang menguntungkan sambil tetap menjaga ekosistem. Jadi, dengan mengambil inspirasi dari mereka, UMKM juga bisa meraih keberhasilan yang berkelanjutan dan melesat menuju pasar global. Gimana, tertarik untuk meraih kesuksesan ala RGE? Ayo, waktunya UMKM go digital dan go green untuk masa depan yang cerah!



ROYAL GOLDEN EAGLE (RGE)




Royal Golden Eagle (RGE) mengelolah  sekelompok perusahaan manufaktur global berbasis sumber daya alam dengan fokus pada pengembangan sumber daya, pemanenan yang berkelanjutan, hingga pengelolahan produk yang bernilai tinggi, berkualitas dan ramah lingkungan. 



RGE didirikan oleh Sukanto Tanoto pada tahun 1967, dimana pada saat beliau memulai sebagai pengusaha kecil, hanya mempunyai 3 karyawan dengan modal usaha sekitar Rp.4 Jutaan. Beliau memulai dari sebuah toko kecil di Medan. Pada tahun 1973 mendirikan pabrik dengan nama usaha RGM. Saat ini, RGE memiliki aset lebih dari USS 30 milliar dollar, dengan jumalah karyawan lebih dari 60.000 karyawan, dan sudah beroperasi di Indonesia, Tiongkok, Brasil, Spanyol, dan Kanada, dan akan terus berkembang untuk melibatkan pasar dan komoditi baru. 



Dalam era modern ini, semakin banyak perhatian yang diberikan pada isu lingkungan dan keberlanjutan. Bisnis dan konsumen semakin menyadari pentingnya berkontribusi dalam menjaga planet ini bagi generasi mendatang. Salah satu perusahaan yang mengambil peran utama dalam perubahan ini adalah Royal Golden Eagle (RGE), yang telah berhasil menerapkan praktik berkelanjutan dalam berbagai sektor.




RGE (Royal Golden Eagle) adalah perusahaan global yang telah memimpin dalam menerapkan praktik-praktik berkelanjutan dan ramah lingkungan dalam operasinya. Dibentuk pada tahun 1973 oleh Sukanto Tanoto, RGE pertama kali didirikan sebagai usaha keluarga yang bergerak di sektor perkebunan. Namun, seiring berjalannya waktu, RGE berkembang menjadi entitas bisnis multisektor yang terkenal karena komitmennya terhadap prinsip-prinsip berkelanjutan.




Inilah salah satu alasan, mengapa saya ingin teman-teman UMKM  menyusuri jejak keberhasilan RGE dan menjadikan inspirasi dalam membangun usaha teman-teman. Kegigihan, keberanian, melihat peluang, dan ketekunan founder RGE bisa menjadi inspirasi buat teman-teman UMKM dalan menjalankan usaha. Selain itu, karena RGE adalah perusahan manufaktur yang berbasis sumber daya alam, mereka menjadi pionier perusahaan yang menerapkan praktik-praktik keberlanjutan di setiap lini bisnis RGE. Hal ini tergambar dalam visi RGE.


  "Menjadi salah satu Perusahan berbasis sumber daya alam berkelanjutan terbesar dan terbaik, senantiasa menciptakan manfaat untuk masyarakat, negara, iklim, pelanggan, dan perusahaan."





Visi dan filosofi RGE inilah menjadi salah satu alasan adanya kerangka keberlanjutan RGE yang dipraktikkan oleh semua perusahaan dibawah RGE.



RGE mendasarkan operasinya pada beberapa nilai inti yang menggarisbawahi dedikasinya terhadap keberlanjutan dan tanggung jawab sosial. Salah satu nilai inti utama adalah prinsip 5C, yaitu kerjasama, kontribusi, kompetensi, komunikasi, dan kejujuran. Prinsip ini membentuk landasan bagi aktivitas bisnis RGE dan memandu setiap langkah yang diambil perusahaan. RGE juga mengedepankan prinsip kerja sama yang erat dengan berbagai pihak, termasuk mitra bisnis, pemerintah, dan masyarakat lokal, untuk mencapai tujuan keberlanjutan.




RGE menjadi contoh inspiratif dalam hal sustainable living karena mengintegrasikan nilai-nilai ini ke dalam strategi bisnisnya. RGE mengambil pendekatan holistik untuk keberlanjutan, yang mencakup aspek lingkungan, sosial, dan ekonomi. Perusahaan ini telah mengadopsi praktik-praktik berkelanjutan yang terbukti efektif dalam mengurangi dampak negatif pada lingkungan. Misalnya, RGE telah berinvestasi dalam pengembangan energi terbarukan, seperti pembangkit listrik tenaga surya dan biomassa, untuk mengurangi jejak karbonnya.




Selain itu, RGE juga aktif dalam mendukung komunitas lokal melalui berbagai program sosial dan pendidikan. Perusahaan ini memiliki komitmen untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat sekitar melalui pendidikan, perawatan kesehatan, dan pemberdayaan ekonomi. Langkah ini membuktikan bahwa RGE tidak hanya berfokus pada pertumbuhan bisnis, tetapi juga memperhatikan kesejahteraan sosial.




Dengan komitmen dan inovasinya dalam berkelanjutan, RGE telah menjadi contoh inspiratif bagi perusahaan lain dalam menerapkan praktik-praktik berkelanjutan dan ramah lingkungan. Keberhasilannya dalam mengintegrasikan nilai-nilai ini ke dalam operasi bisnisnya mengilhami organisasi lain untuk mengikuti jejak yang sama, mendorong perubahan positif yang lebih luas dalam arah yang berkelanjutan dan responsif terhadap tantangan lingkungan global.



Kelompok perusahaan RGE bergerak dalam sektor usaha berikut : 


Pulp dan kertas - APRIL & Asia Symbol

Kelapa Sawit - Asian Agri & Apical

Selulosa Khusus - Bracell

Serat Viscose - Sateri dan Asia Pacific Rayon

Pengembangan Sumber Daya Energi - Pacifil Oil & Gas



RGE memiliki kantor di Singapore , Jakarta , Hongkong, Beijing, dan Nanjing. Kelompok perusahaan RGE beroperasi di Indonesia, Tiongkok, Brasil, Spanyol, dan Kanada dengan kantor pemasaran yang terletak di seluruh dunia yang ditunjukan map di bawah ini. 





INSPIRASI RGE untuk TRANSFORMASI UMKM SUSTAIBILITY 


source; APRIL Website


RGE adalah pioner perusahaan internasional yang mengadopsi dan mempraktikkan keberlanjutan (SUSTAIBILITY) di semua lini bisnis mereka, termasuk itu para perusahan rantai pasokan bahan baku RGE. Secara tidak langsung, RGE memberikan inspirasi bagi UMKM Indonesia, bisnis boleh Go Global, namun Keberlanjutan tetap harus diperhatikan.



"RGE membuat kita paham bahwa kesukesan dapat dicapai dengan maksimal dan bermanfaat untuk masyarakat luas tampa harus mengorbankan lingkungan sekitar kita". 



Visi dan filosofi RGE inilah menjadi salah satu alasan adanya kerangka keberlanjutan RGE yang dipraktikkan oleh semua perusahaan dibawah RGE. Kerangka Keberlanjutan iatau sustainability frameworks ini juga akan menjadi pedoman semua perusahan di bawah RGE dalam mengaplikasikan praktik keberlanjutan. Ada 4 Sustainability Frameworks RGE:


A. RGE  Kerangka Kerja Keberlanjutan Industri Kehutanan, Serat Kayu, Pulp & Kertas. 


1. Dukungan yang proaktif pada masyarakat setempat

2.Menghormati hak-hak masyarakat hukum adat dan masyarakat tempatan.

3. Praktik-praktik bertanggungjawab di tempat kerja 

4.Konservasi sebagai bagian dari model bisnis kehutanan yang berkelanjutan

5. Tidak menebang hutan alam

6. Terus melakukan pengurangan jejak emisi karbon

7. pengelolahan lahan gambut yang bertanggung jawab

8. Pasokan kayu serpih dan pulp yang bertanggungjawab. 



B. RGE Kerangka Kerja Keberlanjutan Untuk Perlindungan Iklim untuk Masa Depan Berkelanjutan Demi Generasi Mendatang.


1. Konservasi 


RGE mendorong pembangunan berkelanjutan dan pengelolahan hutan yang bertanggungjawab, mencakup identifikasi dan perlindungan Hutan dengan nilai Konservasi Tinggi (High Conservation Value/HCVF), serta implementasi teknik-teknik pemanenan yang berdampak rendah terhadap lingkungan di sekitarnya. 


RGE telah membangun dan menerapkan standar-standar professionalitas yang tinggi untuk meningkatkan upaya-upaya konservasi dan pembangunan berkelanjutan yang RGE jalankan.


Selain dilengkapi oleh teknologi manufaktur yang modern, fasilitas-fasilitas kegiatan operasional perusahaan juga telah mendapatkan berbagai sertifikasi nasional dan internasional seperti ISO 9001, ISO 14001, OHSAS 18001, serta sertifikasi kehutanan PEFCFM/CoC.


2. Daur Ulang Air Dan Efisiensi Energi 


Di beberapa anak perusahan RGE sudah mulai menerapkan praktik daur ualng air dan efisiensi energi sepertI APRIL dengan Pembangkit Listrik Tenaga Surya atau Panel Surya  dan bus listrik karyawan, Asian Agri dengan pembangkit listrik dari biogass.


3.  Pengendalian Kebakaran 

RGE yakin bahwa pengelolahan resiko Kebakaran yang efektif merupakan hal yang vital untuk mempertahankan pengelolahan perkebunan yang berkelanjutan serta upaya-upaya konservasi yang dijalankan, oleh karena itu, seluruh pemasok bahan baku RGE harus wajib mentaati kebijakan tampa bakar yang ada dalam kerangka keberlanjutan RGE secara maksimal. 



Tahun 2014, RGE meluncurkan program Desa Bebas Api. RGE menyediakan fasilitas yang ,mempunyai kemampuan penekanan kebakaran kelas dunia seperti Helikopter dengan tim pemadam kebakaran, Bom Air, Tim Reaksi Cepat, dan alat canggih lainnya yang bisa mematikan api secara cepat. 


4. Restorasi Ekosistem Riau (RER)

Restorasi Ekosistem Riau terdiri dari 150,693 hektare hutan yang terletak di dua wilayah yaitu Semenanjung Kampar dan Pulau Padang. Pada akhir tahun 2020. group APRIL meningkatkan komitmennya dari US$ 100 juta menjadi investasi US$ 1 untuk setiap ton serat tanaman yang dipanen per tahun untuk konservasi dan restorasi lanskap (RER) sebagai bagian dari APRIL 2030. RER menggunakan pendekatan lanskap produksi-proteksi yang terintegrasi, dimana hutan tanam industri yang dioeprasikan oleh APRIL dan berada di sekeling RER memberikan perlindungan dan sumber daya yang efektif. (Instagram RER ).



source : RER Instagram 



C. Perbaikan kehidupan Melalui Kepedulian Sosial.

1. Pemberdayaan Masyarakat yang bermitra pada Yayasan Tanoto dan mitra lainnya dalam meningkatkan taraf hidup masyarakat

2. Peningkatan Kesehatan dengan meningkatkan akses pelayanan kesehatan masyarakat, dan peningkatan kualitas kemampuan tenaga medis  

3. Perbaikan Infrastuktur

4. Pemberian keterampilan

5. Pendidikan 

RGE juga memberikan berbagai perubahan yang significant positif pada masyarakat terutama masyarakat sekitar operasional perusahaan. 



D. Program Pendampingan Masyarakat Berkerjasama dengan Pemerintahan 


RGE juga mempunyai komitmen untuk bersinergi dan  bermitra dengan pemerintahan dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat di daerah operasional RGE, serta membantu pembangunan sesuai misi, Melaju Terus untuk Indonesia Maju. Asian Agri bekerjasama dengan pemerintahan untuk meningkatkan standar hidup di Indonesia dengan mendukung program transmigrasi, membekali masyarakat transmigrasi dan sekitar operasional mereka bagaimana menanam sawit berkelanjutan. 




Selain Sustainability Framework diatas, ada dua hal yang bisa dicontoh UMKM dalam menjalankan sustainability dan bisa kalaboraksi dengan RGE:

 


Sustainable Fashion: Menyatukan Elegansi dengan Lingkungan


Saat ini, tren mode berkelanjutan semakin mendapatkan perhatian global. Banyak perusahaan dan individu kreatif yang berusaha mengurangi dampak negatif industri fashion terhadap lingkungan. RGE telah membawa konsep ini lebih jauh dengan mengintegrasikan mode berkelanjutan ke dalam filosofi bisnisnya.

source: instagram APR


Perusahaan ini telah bekerja untuk menghasilkan produk fashion yang ramah lingkungan dengan cara berinovasi dalam pemilihan bahan, proses produksi, dan desain. Menggunakan serat alami, pewarna alami, dan teknik produksi yang lebih berkelanjutan, RGE telah membuktikan bahwa gaya dan etika dapat bersatu dalam satu harmoni. Konsumen tidak lagi perlu memilih antara tampil modis atau peduli lingkungan, karena dengan produk fashion dari RGE, keduanya bisa diwujudkan.


UMKM bidang fashion, terutama yang berhubungan dengan wastra atau kain traditional Indonesia, seperti batik, kain songket, atau kebaya menggunakan produk andalan RGE seperti Viscose Rayon. yang bisa di daur ulang lagi, pewarna alami, dan semua proses pembuatannya diusahakan untuk zero waste. Ayo UMKM Indonesia terutama UMKM Fashion untuk menerapkan sustainable fashion dalam praktik bisnis nya. 




Upcycling Paper ; Membangun Masa Depan Tanpa Limbah

source : Instagram PaperOne


Salah satu cara terbaik untuk mengurangi dampak limbah adalah dengan upcycling, yaitu mengubah bahan yang tidak terpakai menjadi produk yang memiliki nilai lebih tinggi. RGE telah memahami pentingnya upcycling, terutama dalam sektor kertas. Upcycling kertas bukan hanya tentang mengurangi limbah, tetapi juga tentang menghemat sumber daya alam yang berharga.


RGE telah mengimplementasikan teknik upcycling kertas dengan cara mengubah limbah kertas menjadi produk bernilai tinggi, seperti kemasan kreatif, produk rumah tangga, dan bahkan karya seni. Inisiatif ini membantu mengurangi tekanan pada hutan dan lingkungan, sambil memberikan peluang bagi masyarakat untuk berpartisipasi dalam ekonomi berkelanjutan.



Nilai - Nilai Inti Royal Golden Eagle


Berdasarkan Filosofi RGE , kita mengetahui bahwa nilai-nilai inti dalam bisnsi RGE berfokus pada keberlanjutan dan tanggung jawab sosial. Beberapa nilai inti ini meliputi:


1. Keberlanjutan 


RGE berkomitmen untuk mengintegrasikan praktik-praktik berkelanjutan dalam seluruh aspek bisnisnya. Mereka berusaha untuk menjaga keseimbangan antara pertumbuhan ekonomi, perlindungan lingkungan, dan kesejahteraan sosial.

2. Tanggung Jawab Sosial 


RGE memahami pentingnya berkontribusi pada masyarakat dan lingkungan tempat mereka beroperasi. Mereka berusaha untuk menciptakan dampak positif melalui inisiatif-inisiatif sosial dan pengembangan komunitas.


3. Inovasi

 
RGE mendorong inovasi dalam semua aspek bisnisnya, dari teknologi produksi hingga produk berkelanjutan. Inovasi merupakan kunci untuk mengatasi tantangan lingkungan dan sosial.


4. Kerjasama 


RGE mengutamakan kerjasama dengan mitra bisnis, pemerintah, masyarakat, dan lembaga internasional dalam upaya mencapai tujuan berkelanjutan.




RGE telah berhasil menjadi contoh inspiratif dalam praktik berkelanjutan dan ramah lingkungan. Beberapa langkah dan inisiatif yang diambil oleh RGE termasuk:


- Konservasi Hutan dan Biodiversitas


RGE berkomitmen untuk konservasi hutan alam dan biodiversitas. Mereka mengadopsi praktik pertanian berkelanjutan dan mendukung program rehabilitasi lahan serta pelestarian ekosistem.


- Energi Terbarukan


RGE berinvestasi dalam energi terbarukan, seperti pembangkit listrik tenaga air dan biomassa. Ini membantu mengurangi emisi karbon dan ketergantungan pada bahan bakar fosil.


- Daur Ulang


RGE mendorong daur ulang dan penggunaan bahan baku daur ulang dalam operasinya. Ini membantu mengurangi limbah dan penggunaan sumber daya alam.


- Pengembangan Komunitas


RGE terlibat dalam berbagai program pengembangan komunitas, termasuk pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur. Mereka berusaha meningkatkan kualitas hidup masyarakat di sekitar wilayah operasional mereka.



- Transparansi dan Pelaporan


RGE menerapkan praktik pelaporan yang transparan terkait dengan dampak lingkungan dan sosial dari operasinya. Ini memungkinkan pemantauan dan pertanggungjawaban yang lebih baik. Berita laporan tentang RGE dan keberlanjutan selalu up-to-date di website resmi setiap perusahan di bawah RGE. 


Dengan menggabungkan nilai-nilai inti yang kuat dengan inovasi dan komitmen terhadap praktik berkelanjutan, RGE telah membuktikan bahwa bisnis dapat menjadi agen perubahan positif dalam mempromosikan gaya hidup berkelanjutan bagi masyarakat dan lingkungan.



Why UMKM harus Bertransformasi Sustainability or Go Green



Perubahan iklim telah menjadi isu yang sangat mendesak secara global dan memerlukan penanganan segera. Fenomena ini memicu sejumlah masalah yang mempengaruhi kesejahteraan manusia dan keberlangsungan hidup ke depannya, termasuk bisnis UMKM pun akan ikut terpengaruh oleh perubahan iklim yang kian hari kian mengkhawatirkan. UMKM perlu mengadaptasi praktik berkelanjutan untuk bisa berdaptasi dengan arah perubahan kebijakan pemerintah akbiat perubahan iklim, membantu mengurangi dampak negatif pada lingkungan dan menghindari kontribusi lebih lanjut terhadap perubahan iklim.



UMKM dihadapkan pada tuntutan untuk beradaptasi dengan perubahan iklim dan meningkatkan efisiensi sumber daya untuk tetap berkelanjutan. RGE muncul sebagai pemimpin dalam mendorong transformasi ini, dengan komitmen yang kuat terhadap prinsip-prinsip bisnis berkelanjutan. Melalui kampanye "Sustain and Go Global," RGE memberikan wawasan berharga dan sumber daya kepada UMKM, membantu mereka memahami manfaat strategi go green dalam meningkatkan daya saing dan ekspansi global.




Transformasi UMKM menjadi lebih berkelanjutan tidak hanya berdampak positif pada lingkungan dan masyarakat, tetapi juga membuka peluang besar untuk meraih pangsa pasar global. Praktik-praktik berkelanjutan dapat memberikan UMKM keuntungan kompetitif di pasar internasional melalui beberapa cara:


1. Diferensiasi Produk dan Merek


UMKM yang menerapkan praktik berkelanjutan dapat membedakan diri dari pesaing dengan menawarkan produk dan merek yang ramah lingkungan dan berkelanjutan. Konsumen global semakin mengutamakan produk yang diproduksi secara etis dan memiliki dampak lingkungan yang lebih rendah. Dengan memiliki cerita unik tentang praktik berkelanjutan, UMKM dapat menarik perhatian dan loyalitas konsumen.


2. Akses ke Pasar Niche


Praktik berkelanjutan dapat membuka pintu bagi UMKM untuk memasuki pasar niche atau pasar segmen khusus yang lebih peduli terhadap isu lingkungan. Misalnya, produk organik, produk daur ulang, atau produk yang mendukung komunitas lokal dapat menemukan pasar yang setia dan berdedikasi.


3. Permintaan Tinggi dari Konsumen Global


Konsumen di berbagai negara semakin mengharapkan produk yang dihasilkan dengan memperhatikan praktik berkelanjutan. Dengan memenuhi permintaan ini, UMKM dapat mengalami peningkatan permintaan dari pasar global yang lebih besar.

Konsumen semakin sadar akan isu lingkungan dan cenderung memilih produk yang dihasilkan secara berkelanjutan. Dengan menerapkan praktik "go green," UMKM dapat memenuhi permintaan konsumen yang lebih tinggi untuk produk dan layanan yang ramah lingkungan


4. Kepatuhan Terhadap Standar Internasional


Beberapa pasar global menerapkan standar lingkungan dan etika yang ketat. UMKM yang sudah menerapkan praktik berkelanjutan akan lebih mudah beradaptasi dan memenuhi persyaratan ini, membuka pintu untuk masuk ke pasar-pasar yang memerlukan standar tersebut.


5. Kolaborasi dengan Rantai Pasokan Berkelanjutan


UMKM yang berfokus pada praktik berkelanjutan dapat menjadi mitra yang menarik bagi perusahaan-perusahaan besar yang ingin membangun rantai pasokan berkelanjutan. Ini dapat membawa peluang kolaborasi yang menguntungkan dan membantu UMKM meraih pangsa pasar internasional. seperti UMKM bidang wastra bisa menggunakan bahan textil berkelanjutan Rayon Viscose (sustainable fashion)


6. Akses ke Modal dan Investasi


Praktik berkelanjutan dapat menarik perhatian investor dan lembaga keuangan yang lebih cenderung mendukung bisnis yang memiliki dampak positif pada lingkungan dan sosial. UMKM yang menerapkan praktik berkelanjutan mungkin memiliki akses yang lebih baik ke modal dan investasi yang diperlukan untuk ekspansi internasional.


Bank Indonesia di tahun 2023 ini sudah mulai merencanakan dan fokus pada  seluruh UMKM binaan Bank BI untuk bertransformasi pada go green, dan mengajak UMKM lainnya untuk ikut serta bertransformasi.  (foto klasifikasi umkm binaan )



7. Mengatasi Hambatan Perdagangan


Beberapa negara mungkin memberlakukan hambatan perdagangan terhadap produk-produk yang tidak memenuhi standar lingkungan tertentu. Dengan menerapkan praktik berkelanjutan, UMKM dapat mengurangi risiko terhadap hambatan ini dan memperlancar proses perdagangan internasional.


Saat ini pangsa pasar untuk produk UMKM yang ramah lingkungan sangat luas, jadi tidak salah RGE  telah menguasai pasar internasional karena memenuhi standar permintaan global. 


8. Inovasi & Adaptasi


Perubahan iklim dapat mendorong UMKM untuk berinovasi dan mengadaptasi model bisnis mereka agar lebih tahan terhadap perubahan lingkungan dan pasar. Mengadopsi praktik berkelanjutan dapat mendorong inovasi dan membantu UMKM bertahan dalam lingkungan bisnis yang terus berubah.


Dalam rangka meraih peluang di pasar global, UMKM perlu berkomitmen untuk menerapkan praktik-praktik berkelanjutan yang konsisten dan berkelanjutan seperti RGE. Ini tidak hanya akan meningkatkan kualitas produk  mereka di pasar internasional, tetapi juga memberikan kontribusi positif pada lingkungan dan masyarakat secara keseluruhan.



Berikut ini adalah langkah konkret yang bisa UMKM lakukan untuk go green yang terinspirasi oleh RGE 

 

1. Evaluasi Kinerja Lingkungan 

- Lakukan audit lingkungan untuk mengidentifikasi aspek-aspek bisnis yang berdampak pada lingkungan.
   - Tinjau penggunaan sumber daya seperti energi, air, dan bahan baku, serta identifikasi area di mana efisiensi dapat ditingkatkan.
- Tentukan model bisnis yang akan dipalikasikan dalam praktik bisnis UMKM apakah eco-adopter, eco-innovative atai eco-industri. 


2. Pencatatan secara terperinci

Setelah evaluasi kinerja lingkungan, mulailah mencatat semua bahan baku, proses produksi, penggunaan energi dan air, kemasan , distribusi, serta pengelolahan limba secara detail agar bisa di jadikan SOP perusahan dalam beroperasional. Apa yang bisa di hemat, maka lakukan lah namun kualitas produk yang di hasilkan tetap sama


3. Rencanakan Strategi Berkelanjutan 

- Tetapkan tujuan jangka pendek dan jangka panjang yang  berhubungan dengan praktik berkelanjutan.
- Buat rencana tindakan konkret untuk mencapai tujuan tersebut
- Buat visi, misi dan filosfi bisnis yang berhubungan dengan keberlanjutan, cetak lalu gantung di tempat yang sering dilihat semua staff bisnis. Termasuk SOP operasional yang sudah kita buat dalam bisnis keberlanjutan.


4. Penggunaan Sumber Daya yang Efisien

- Pilih sumber daya yang ramah lingkungan, seperti energi terbarukan dan bahan baku daur ulang.
   - Optimalkan penggunaan energi dengan mengganti lampu hemat energi, mematikan peralatan yang tidak digunakan, dan menggunakan peralatan yang lebih efisien.
   - Pertimbangkan untuk menginvestasikan dalam teknologi yang lebih efisien energi.


5. Pengurangan Limbah
 
- Kurangi penggunaan bahan kemasan yang berlebihan dan pertimbangkan bahan kemasan ramah lingkungan.
- Pertimbangkan untuk mendaur ulang atau mendonasikan limbah yang dihasilkan. 
- Implementasikan praktik daur ulang dan kompos untuk mengurangi limbah padat.
- Mari menggunakan produk yang bisa di daur ulang atau upcycling 


6. Promosikan Produk Ramah Lingkungan 

- Kembangkan dan pasarkan produk atau layanan yang memiliki dampak lingkungan yang lebih rendah.
   - Berikan informasi yang jelas kepada pelanggan tentang manfaat lingkungan dari produk Anda.
- Gunakan tag sustainable dalam setiap kemasan produk yang kita buat.


7. Kalaboraksi dengan Pihak Terkait

- Bekerja sama dengan pemasok yang juga menerapkan praktik berkelanjutan untuk memastikan rantai pasokan yang berkelanjutan.


Menggunakan kertas PaperOne dalam administrasi kantor, atau Fotokopi sehingga bisa di upcycling paper, menggunakan kemasan ulang dari pabrik APRIL, menggunakan rayon viscose untuk bahan baku tektil bagi UMKM fashion dan bisa mudah memasuki pangsa pasar sustainable fashion yang saat ini lagi booming.


UMKM kuliner bisa menggunakan bahan baku dari hasil produksi Sawit yang berkelanjutan Asian Agri dan Apical.  


- Jalin kemitraan dengan organisasi lingkungan atau komunitas lokal untuk memperkuat komitmen berkelanjutan Anda. Berusahalah untuk zero waste, dimana sampah hasil produksi olahan bisa di daur ulang lagi oleh komunitas-komunitas lingkungan sehingga menghasilkan produk yang bisa di jual kembali.



8. Edukasi Karyawan dan Pelanggan


- Edukasi karyawan tentang praktik berkelanjutan dan bagaimana mereka dapat berkontribusi. 
- Sosialisasikan manfaat produk dan layanan berkelanjutan kepada pelanggan 
- Pasang logo sustainable dalam produk dan 3R pada tempat produksi
- - Pastikan dukungan dan komitmen dari manajemen untuk memastikan keberhasilan transformasi berkelanjutan.
   - Budayakan kesadaran lingkungan di seluruh organisasi.


9. Pengukuran dan Pelaporan 

- Tentukan indikator kinerja kunci (KPI) untuk mengukur kemajuan dalam praktik berkelanjutan.
   - Buat laporan berkala tentang dampak lingkungan dan langkah-langkah berkelanjutan yang telah diambil, dan share di setiap media sosial bisnis sehingga orang tahu bahwa produk yang kita hasilkan dari proses bahan baku sampai didistribusikan sesuai dengan keberlanjutan. 



Tantangan Dan Peluang Masa Depan UMKM dalam Sustainability


Tdak bisa dipungkiri lagi ketika UMKM bertransformasi go green akan memiliki tantangan tersendiri yang harus UMKM atasi seperti : 


1. Biaya investasi awal yang tinggi dalam menerapkan praktik berkelanjutan seperti mengganti peralatan atau sistem produksi. Bagi UMKM dengan sumber daya terbatas, ini dapat menjadi tantangan yang harus dihadapi. Mahal di awal, namun hemat dan berkualitas hasilnya.


2. Beberapa UMKM mungkin kurang memiliki pengetahuan tentang praktik berkelanjutan atau tidak sepenuhnya menyadari manfaatnya. Edukasi dan pelatihan diperlukan untuk membantu UMKM memahami implikasi positif praktik berkelanjutan. UMKM bisa mengikuti media sosial semua perusahan RGE, mencontoh apa yang bisa diaplikasikan secara perlahan-lahan di bisnis UMKM. 


3. UMKM sering kali memiliki tim yang terbatas dalam mengimplementasikan perubahan berkelanjutan, mungkin memerlukan waktu dan tenaga yang lebih banyak dari staf yang sudah ada. Ini adalah tantangan yang bisa diatasi dengan selalu mempromosikan laporan tentang keberlanjutan yang diadaptasi oleh UMKM di media sosial, sehingga akan banyak tim yang tertarik untuk bergabung. 

contoh perusahan APRIL ( salah satu perusahaan RGE yang memproduksi kertas PaperOne) dimana telah mengefisiensikan penggunaan energi dalam operasional dengan hadirnya Panel Surya sebgai pembangkit tenaga listrik, dan bus listrik perusahaan sehingga milenial, generasi muda  banyak yang ingin bergabung dengan APRIL


4. Penggunaan teknologi berkelanjutan bisa menjadi sulit bagi UMKM terutama UMKM daerah  yang tidak memiliki akses atau sumber daya untuk mengadopsinya. Oleh karena itu, pemerintah telah mencanangkan jaringan Internet sampai ke pelosok desa. 


5. Beberapa UMKM mungkin kesulitan menemukan pasar untuk produk berkelanjutan mereka atau mendapatkan pemasok yang ramah lingkungan. UMKM bisa bekerjsama dengan RGE yang sudah memproduksi bahan baku yang berkelanjutan seperti kertas, tekstil, minyak, butter, bisa juga mengadopsi sistim pertanian dan perkebunan yang sudah dilakukan RGE dalam keberlanjutan. 

UMKM bisa mengajukan diri untuk  menjadi mitra sekaligus binaa perusahaan -perusahan RGE


6. Regulasi yang kompleks atau berubah-ubah dapat menjadi hambatan bagi UMKM yang ingin mengadopsi praktik berkelanjutan.


7. UMKM mungkin kesulitan mengukur dampak lingkungan dari operasi mereka dan menentukan metrik yang akurat untuk menilai perubahan. Oleh karena itu, tantangan buat UMKM untuk bisa berkalaboraksi dengan banyak pihak termasuk dengan pemerintahan


8. Menerapkan praktik berkelanjutan mungkin memerlukan perubahan dalam rantai pasokan yang sudah ada, yang bisa menjadi rumit dan memakan waktu.


9. Keterbatasan Keuangan UMKM menjadi tantangan bagi UMKM dalam mengadopsi praktik keberlanjutan yang memerlukan investasi jangka panjang.



Itu adalah beberapa tantangan yang harus dihadapi UMKM dalam mempraktikkan keberlanjutan, namun di balik tantangan itu ada banyak peluang untuk UMKM bisa bertumbuh dan mendunia :


1. UMKM yang mengadopsi praktik berkelanjutan memiliki peluang besar untuk membedakan diri dari pesaing serta menarik konsumen baru yang lebih peduli terhadap isu lingkungan. 


2. Praktik berkelanjutan dapat membantu UMKM memasuki pasar global yang lebih besar, terutama di negara-negara yang lebih menghargai produk berkelanjutan.


3. Konsumen semakin cenderung mendukung bisnis yang ramah lingkungan dan berkelanjutan, memberikan peluang untuk pertumbuhan merek dan loyalitas pelanggan. Sekarang lagi booming eco-awakening, dimana banyak konsumen sadar akan keberlanjutan 


4. Meskipun ada biaya awal, praktik berkelanjutan sering kali mengarah pada efisiensi operasional jangka panjang, yang dapat mengurangi biaya dan menghemat operasional, sehingga UMKM bisa mengalokasikan dana nya untuk perkembangan bisnis.


5. UMKM berkelanjutan memiliki potensi untuk menarik perhatian investor yang mencari bisnis yang memiliki dampak positif pada lingkungan. Tidak hanya dari segi swasta seperti RGE memberikan bantuan berupa investasi pada UMKM sekitar pabrik operasional mereka, pemerintahpun seperti Bank BI sudah mulai melirik UMKM berkelanjutan sebagai binaan mereka. 


6. Mengadopsi praktik berkelanjutan dapat meningkatkan citra dan reputasi UMKM di mata konsumen dan komunitas bisnis.


7. Dengan mengurangi risiko lingkungan dan mengelola sumber daya dengan bijak, UMKM dapat memastikan keberlanjutan bisnis mereka dalam jangka panjang.


8. Praktik berkelanjutan dapat mendorong inovasi produk dan proses produksi yang lebih efisien, membuka peluang untuk ekspansi dan pertumbuhan.


9. UMKM berkelanjutan dapat menjadi bagian dari gerakan global untuk pelestarian lingkungan dan memainkan peran yang lebih besar dalam pembangunan berkelanjutan.





Transformasi UMKM menuju berkelanjutan dan go green merupakan langkah krusial dalam menjaga lingkungan dan mencapai pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Inspirasi dapat diambil dari perusahaan global seperti RGE, yang telah membuktikan bahwa praktik berkelanjutan mampu merangkul kesuksesan bisnis dan kesejahteraan lingkungan. RGE telah mengimplementasikan praktik berkelanjutan seperti konservasi hutan, energi terbarukan, dan pengurangan emisi karbon, membuktikan bahwa bisnis dapat menjadi agen perubahan positif. Produk-produk RGE yang berkelanjutan juga memberikan contoh nyata dalam memanfaatkan bahan baku yang ramah lingkungan.



RGE telah mengukir jejak sukses dengan mengubah bisnis mereka menjadi contoh hidup berkelanjutan yang menginspirasi. UMKM sekarang dapat mengikuti jejak tersebut dan mengejar peluang di bidang digital serta memadukan prinsip-prinsip berkelanjutan dalam setiap langkah mereka. Bayangkan bagaimana digitalisasi bisa mempercepat jangkauan pasar dan mengurangi jejak karbon secara bersamaan. Dengan transformasi ini, UMKM bisa menjadi "sahabat hijau" bagi lingkungan dan "bintang global" dalam peta bisnis dunia.



Transformasi digital dan go green adalah kombinasi sihir yang bisa mengubah nasib UMKM, membawa mereka ke tingkat baru yang berkelanjutan dan global. RGE telah membuktikan bahwa jalan ini bukan hanya mimpi, melainkan tujuan yang dapat dicapai. Jadilah pelaku perubahan, bertransformasilah dengan percaya diri, dan biarkan bisnis UMKM tumbuh seperti hutan hijau yang kokoh dan merajai panggung global seperti RGE.


Sekaranglah saat yang tepat bagi UMKM untuk mengambil tindakan konkret dan bergabung dalam gerakan global untuk pelestarian lingkungan dan pertumbuhan ekonomi berkelanjutan. Dengan mengadopsi praktik berkelanjutan, UMKM dapat meraih keunggulan kompetitif, menarik konsumen yang lebih sadar lingkungan, dan memperkuat reputasi bisnis. Mengambil inspirasi dari RGE, UMKM dapat memanfaatkan bahan baku yang berkelanjutan untuk menghasilkan produk berkualitas tinggi dan ramah lingkungan. Mari bersama-sama menjadi pelaku perubahan positif, menjaga alam, dan menciptakan masa depan yang berkelanjutan bagi generasi mendatang.



UMKM....Ayo Bergabung dalam Gerakan Berkelanjutan!

source : Instagram APRIL,APR, Agri Asian


Seperti yang telah ditunjukkan oleh Royal Golden Eagle, berkelanjutan adalah jalan menuju masa depan yang lebih baik. Kita dapat mengambil inspirasi dari praktik berkelanjutan yang telah diimplementasikan dalam mode dan upcycling paper Saatnya bagi UMKM dan individu untuk beraksi!


Dalam dunia mode, kita dapat mendukung desainer lokal yang menggunakan bahan ramah lingkungan dan mendukung praktik produksi yang bertanggung jawab. Berbelanja bijaksana dengan memilih produk yang tahan lama dan memiliki dampak sosial positif.


Sementara itu, upcycling kertas bisa dimulai dari rumah. Cobalah mengubah kertas bekas menjadi karya seni atau produk fungsional, dan edukasikan teman dan keluarga tentang pentingnya mengurangi limbah.



Dengan mengikuti jejak RGE dan menerapkan praktik berkelanjutan dalam kehidupan sehari-hari, kita semua dapat berkontribusi pada perubahan positif. Mari bersama-sama menjaga planet ini untuk masa depan yang lebih baik. So, apalagi yang kamu tunggu...

Saatnya UMKM mendukung gerakan  sustainable living bersama RGE agar bisnis kita bisa sustain dan go global!.








--------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

sumber bacaan :

https://www.rgei.com/id/keberlanjutan/sustainability-framework

https://www.rgei.com/id/tentang-kami/sejarah-kami

https://www.sateri.com/about-royal-golden-eagle-rge/

https://www.aprilasia.com/en/about-royal-golden-eagle-rge

https://finance.detik.com/sosok/d-6887149/ini-sosok-sukanto-tanoto-gandengan-aguan-yang-mau-masuk-ke-ikn

https://money.kompas.com/read/2022/05/24/133400726/tak-hanya-tren-fesyen-berkelanjutan-kini-jadi-kebutuhan

https://money.kompas.com/read/2021/12/02/102100426/mendag-lutfi-lepas-produk-viscose-rayon-pt-apr-ke-pasar-global-dan-domestik


 

















Sustainable Living